Selasa, 07 Oktober 2008

Penilaian Efek Hutang (Bond)

Di dunia Debt Securities terdapat istilah Arbitrage Free Valuation / Arbitrage Free Approach (AFA). AFA, dan satu lagi yang disebut Relative Price Approach, merupakan dua cara penilaian harga instrumen surat hutang (bond). Sebelum membahas AFA, terlebih dahulu perlu di-recall kembali beberapa konsep sebagai berikut :

a. Yield to Maturity (YTM) : YTM merupakan ukuran ringkas, yang sebenarnya adalah annualized IRR yang berdasarkan cashflow dan market price dari sebuah bond. Dengan kata lain, YTM bagaikan sebuah 'rata-rata' dari faktor-faktor pendiskonto yang dipergunakan untuk mendiskonto tiap-tiap individual cashflow dari bond. Masing-masing faktor pendiskonto ini disebut dengan Spot Rate. Keterbatasan YTM adalah ia tidak memperhitungkan compound rate (bunga majemuk) dari investasi selama umur bond, yang disebabkan kita tidak tahu mengenai tingkat bunga yang akan kita peroleh saat kita me-reinvestasi kupon kita (YTM akan beda dengan Realized Rate kecuali Reinvestment Rate = YTM). YTM bisa dinyatakan sebagai : Semi-annual YTM / (BEY: Bond Equivalent Yield) atau Annual YTM / (Equivalent Annual Yield) / (Effective Annual Yield) yang keduanya bisa saling dikonversi (semi-annual menjadi annual dan sebaliknya).

b. Spot Rate : SR merupakan faktor diskonto untuk tiap cashflow yang kita terima tergantung dari maturity 
    cashflow tsb. Spot Rate bisa diperoleh dengan 2 cara : 
    1). Bootstrapping process 
    2). Konversi dari forward rate.

    Baik YTM maupun Spot Rate bisa digunakan untuk valuasi bond, tergantung informasi yang tersedia. 

c. Nilai dari bond yang 'bebas arbitrase' diperoleh dari jumlah tiap-tiap present value (PV) dari expected cashflownya yang didiskonto dengan spot rate yang sesuai dengan maturity masing-masing cashflow tersebut. Jika nilai 'bebas arbitrase' tsb. tidak sama dengan market value (MV) dari bond, maka muncul peluang arbitrase (dapat untung tanpa resiko). Jika MV sebuah bond lebih kecil nilai bebas arbitrase, seorang arbitrageur akan membeli bond tersebut, mempretelinya, dan menjual komponen2nya dengan cara STRIPPING (menciptakan berbagai zero-coupon bond dengan berbagai maturity yang berasal dari masing2 pembayaran kupon), dan sebaliknya.

Tidak ada komentar:

BigPict2 - Penyempitan Makna dlm Tugas yg Diemban Seksi Waskon

Waskon potensi tugasnya ya menggali potensi. Per definisi Current & Existing Risk, aktivitas ini dilakukan secara menyeluruh terhadap s...